Strategi Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Kompetensi Guru di MI Al-Fattah Kota Malang
Abstract
Pemimpin merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan bagi pencapaian tujuan organisasi apapun dan dalam bentuk apapun, begitu pula dalam lingkup pendidikan. Kepala Madrasah memiliki peran yang sangat penting untuk meningkatkan kompetensi guru. Maka untuk tercapainya tujuan pendidikan maka Kepala Madrasah melakukan bimbingan terhadap guru-gru di MI Al-Fattah Kota Malang. Usaha peningkatan kompetensi guru di MI Al-Fattah Kota Malang akan berhasil, apabila seluruh elemennya mampu bekerjasama, mempunyai manajemen yang baik, serta kualitas SDM yang baik. Maka dari sinilah diperlukan Strategi dari Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Kompetensi Guru, maka juga akan meningkatkan kualitas proses belajar mengajarnya.
Metode penelitian yang diapakai pada karya ini adalah jenis penelitian kualitatif fenomologi. Peneelitian fenomologi ini berfokus pada menggali, memahami, serta menafsirkan arti fenomena, peristiwa, dan hubungan orang-orang dalam kondisi tertentu. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik Analisis data yang digunakan mulai dari pengumpulan data, kondensasi data, display data, dan verifikasi serta pengambilan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi kepala madrasah dalam meningkatkan kompetensi guru di MI Al-Fattah Kota Malang yang meliputi Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Sosial, dan Kompetensi Profesiona adalah mulai dari perencanaan kebijakan, pelaksanaan kebijakan, dan evaluasi kebijakan.
Dari uraian diatas kepala madrasah dan seluruh elemennya harus lebih meningkatkan tanggung jawabnya, terutama dalam peningkatan sarana dan prasarana, yang tentunya erat kaitannya dengan proses pembelajaran. Dan pastinya semua ini demi menjadikan MI Al-Fattah Kota Malang lebih baik lagi.
Kata Kunci : Kompetensi Guru, Strategi Kepala Madrasah