Pengaruh Giro Wadiah, Deposito Mudarabah, dan Tabungan Mudarabah Terhadap Profitabilitas Bank Syariah
Abstract
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh giro wadiah, deposito mudharabah, dan tabungan mudharabah terhadap profitabilitas bank syariah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah laporan keuangan kuartal periode Maret 2018-desember 2022 pada bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis data, hasil uji-t menunjukkan bahwa: (1) Giro wadiah tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. (2) Deposito mudharabah tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. (3) Tabungan mudharabah tidak berpengaruh positif terhadap protabilitas.
Kata Kunci: Giro Wadiah, Deposito Mudharabah, Tabungan Mudharabah, Protabilitas