dc.description.abstract | Kecamatan Dau merupakan salah satu daerah di Kabupaten Malang yang merupakan penghasil komoditas buah jeruk jenis jeruk siam madu Jeruk yang dibudidayakan pada daerah ini memiliki cita rasa yang manis dan memiliki ukuran yang cukup besar. Tidak hanya itu, komoditas jeruk siam madu di lokasi ini memiliki harga yang cukup terjangkau apabila dibandingkan dengan lokasi lain. Pemasaran jeruk di daerah ini dilakukan melalui 2 saluran yakni dijualkan secara langsung oleh petani jeruk dan di jualkan kepada tengkulak jeruk. Pemasaran didukung dengan adanya destinasi wisata petik jeruk yang ada di perkebunan jeruk petani. Hal tersebut juga didukung dengan letaknya yang strategis yakni dekat dengan banyak destinasi wisata dan pusat Kota Malang selain itu, lokasi ini juga cukup dekat dengan Kota Batu.
Berdasarkan hasil wawancara singkat yang dilakukan oleh peneliti terhadap beberapa pedagang jeruk siam madu di lokasi penelitian menunjukkan bahwa petani mengakui adanya penurunan produksi yang berpengaruh terhadap perununan penjualan. Penurunan pemasaran yang ada ini juga mencerminkan penurunan konsumsi oleh masyarakat. Penurunan pembelian masyarakat terhadap buah jeruk siam madu dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah preferensi konsumen.
Preferensi konsumen adalah pilihan antara suka atau tidak suka seseorang terhadap suatu produk yang dikonsumsi (Priyambodo, Sastryawanto, & Hermawati, 2019). Preferensi masyarakat terhadap konsumsi jeruk siam madu berarti pilihan masyarakat terhadap produk jeruk siam madu yang disukai oleh masyarakat. Dengan mengetahui atribut produk jeruk siam madu yang disukai oleh masyarakat maka petani dan pedagang dapat melakukan pengembangan terhadap jeruk yang dibudidayakan sehingga tingkat pembelian terhadap jeruk siam madu meningkat. Dengan begitu diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi banyak pihak khususnya bagi pelaku bisnis dan petani jeruk siam madu. Selama ini belum penelitian spesifik yang mengenai preferensi masyarakat terhadap jeruk siam madu.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi preferensi konsumen terhadap buah jeruk siem madu di kecamatan Dau kabupaten Malang. Selain itu, untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap buah jeruk siem madu di kecamatan Dau kabupaten Malang. Penelitian ini dilakukan secara sengaja di Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Waktu penelitian dimulai pada tanggal 01 September sampai akhir Oktober 2023.
Waktu tersebut digunakan untuk memperoleh informasi atau data-data yang dibutuhkan yang terkait dengan objek yang diteliti yaitu strategi pemasaran usaha tani jeruk di desa selorejo, kecematan dau. Populsai penelitian ini adalah konsumen yang membeli buah jeruk dengan berbagai jenis jeruk di Kecamatan Dau. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah accidental sampling. Sampel dari penelitian ini adalah 100 responden atau konsumen yang membeli buah jeruk karena tidak diketahui jumlah pasti dari populasi pembeli buah jeruk siem madu maupun jeruk lainnya. Dengan begitu peneliti mengambil sampel 50 x 2 (2 variabel independen) 100 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis data deskriptif untuk menggidentifikasi preferensi konsumen terhadap pemebelian buah jeruk siam madu dan analisis regresi model logit untuk mengetahui keputusan konsumen terhadap pembelian buah jeruk siam madu.
Bedasarkan hasil identifikasi preferensi konsumen terhadap pembelian buah jeruk siam madu dirumuskan menjadi 13 indikator preferensi yaitu: (1) Jenis jeruk siam madu, (2) Alasan pembeli berupa faktor rasa, (3) Kualitas jeruk siam madu yang condong tahan lama menjadi preferensi konsumen dalam membeli, (4) Jumlah terbanyak pembelian jeruk siam madu sebesar 2kg (5) Frekuensi pembelian buah jeruk siam madu yang dilakukan oleh konsumen 1-2kg (6) Standar harga yang menjadi preferensi konsumen dalam membeli jeruk siam madu condong lebih murah (7) Warna jeruk siam madu yang menjadi preferensi konsumen yakni berwarna orange (cerah/menarik), (8) Harga jeruk siam madu yang menjadi preferensi konsumen sebesar ≥ Rp. 15.000, (9) Asal informasi konsumen yang diperoleh konsumen dalam melakukan pembelian jeruk siam madu yakni dengan datang langsung ke outlet atau pedagang, (10) Rasa Jeruk Siam Madu yang menjadi preferensi konsumen dalam melakukan pembelian yakni rasa manis, (11) Kecepatan pelayanan yang menjadi preferensi konsumen dalam melakukan pembelian yakni dilayani dengan cepat, (12) Alasan pembelian jeruk di Kecamatan Dau menjadi preferensi konsumen dalam melakukan pembelian buah jeruk siam madu dikarenakan buah jeruknya segar dan alami, (13) Manfaat pembelian jeruk siam madu yang menjadi preferensi konsumen dalam melakukan pembelian yakni pada kesehatan tubuh. Kemudian, faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen terhadap pembelian buah jeruk siem madu terdapat 3 variabel diantaranya variabel produk, kualitas dan pendapatan.
Saran dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan preferensi konsumen dalam membeli jeruk siem madu di kecamatan Dau kabupaten Malang, inovasi lebih ditingkatkan lagi, maupun para penjual jeruk di kecamatan Dau harus memperhatikan dan membenahi faktor-faktor pelayanan, kenyamanan dan keamanan konsumen. Serta diharapkan pemerintah agar memperhatikan dan mengaktifkan peranan penyuluhan lapangan (PPL) serta program-program yang dapat membantu mendukung pengembangan budidaya jeruk siem madu dikecamatan Dau kabupaten Malang.
Kata Kunci : Preferensi Konsumen, Pembelian Buah Jeruk Siam Madu, Dau Kabupaten Malang | en_US |