Pengelolaan Potensi Alam Objek Wisata Sumber Umbulan Lor dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat (Studi Kasus di Desa Ngenep Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang)
Abstract
Sumber Umbulan Lor merupakan objek wisata alam di Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang yang mempunyai sumber daya alam paling jernih dan indah. Dengan adanya sumber daya alam yang indah dan jernih, hal tersebut dapat mengundang wisatawan untuk berkunjung. Peran masyarakat sekitar dalam pengelolaan objek wisata ini menjadi kunci utama dalam kegiatan wisata karena masyarakat mengetahui kondisi dari objek wisata Sumber Umbulan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan potensi alam objek wisata Sumber Umbulan Lor dalam meningkatkan pendapatan masyarakat dengan menggunakan teori dari GR Terry tentang pengelolaan. Tujuan yang hendak dicapai yaitu untuk mengetahui potensi apa saja yang dikelola di objek wisata Sumber Umbulan Lor. Untuk mengetahui model pengelolaan objek wisata di Sumber Umbulan Lor. Dan untuk mengetahui dampak pengelolaan objek wisata Sumber Umbulan Lor dalam meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar. Dari beberapa tujuan tersebut terdapat fokus penelitiannya tentang potensi alam, model pengelolaan dan dampak dari pengelolaan terhadap peningkatan pendapatan masyarakat.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian secara langsung pada objek penelitian serta memberikan gambaran mengenai proses pengelolaan objek wisata Sumber Umbulan Lor. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Selanjutnya, data yang diperoleh peneliti dianalisis secara kualitatif.
Hasil dari penelitian ini menggambarkan bahwa potensi alam yang paling terlihat yaitu pada bagian sumber daya alamnya berupa air. Model pengelolaan yang terjadi di objek wisata Sumber Umbulan Lor yaitu model pengelolaan dengan pendekatan daya saing dan pendekatan sumber daya. Dari model tersebut, meliputi beberapa indikator seperti keterkaitan antara objek wisata dengan wisatawan, sumber daya manusia dan sumber daya alam yang ada di objek wisata Sumber Umbulan. Adapun dampak pengelolaan objek wisata terhadap peningkatkan pendapatan masyarakat yaitu seperti terpenuhinya kebutuhan untuk pengelolaan berkelanjutan bagi objek wisata, dan terpenuhinya kebutuhan bagi masyarakat sekitar baik kebutuhan secara sosial maupun ekonomi. Dapat ditarik kesimpulan bahwa pengelolaan yang terdapat di objek wisata Sumber Umbulan dapat memberikan dampak terhadap peningkatan pendapatan masyarakat. Serta perlu adanya dukungan yang lebih dari pemerintah daerah, supaya dapat memperkenalkan lebih lanjut serta membantu pembangunan di objek wisata Sumber Umbulan Lor kepada masyarakat luas.