Analisis Keputusan Konsumen dalam Pembelian Rujak Buah Segar (Studi Kasus: Rujak Njedir Kota Batu)
Abstract
Buah-buahan merupakan bahan pangan yang melimpah di Indonesia. Buah juga merupakan unsur yang penting bagi makanan yang sehat. Mengkumonsumsi buah sesuai dengan anjuran dapat menurunkan resiko penyakit, tetapi kurangnya mengkonsumsi buah merupakan penyebab resiko ke-10 tertinggi dari angka kematian di dunia (Kusmiyati, et al., 2022). Pada umumnya buah memiliki nilai gizi dan kandungan nutrisi yang lengkap, mengkonsumsi buah dalam jumlah yang cukup dapat meningkatkan imunitas tubuh. Dengan kurangnya minat masyarakat untuk mengkonsumsi buah, maka dari itu memberikan peluang bisnis untuk membuat olahan buah segar. Olahan buah tersebut diantaranya merupakan rujak buah. Dengan adanya diversifikasi pangan dari buah segar yang hanya dipotong menjadi rujak buah segar dapat menambah minat masyarakat untuk mengkonsumsi buah segar. Karena hal tersebut, setiap orang memiliki keputusan tersendiri dalam pembelian rujak buah segar di Rujak Njedir, sehingga tujuan dari penelitian ini adalah 1) Mendeskripsikan profil konsumn pembeli rujak buah segar di Rujak Njedir 2) Untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan konsumen untuk membeli rujak buah segar di Rujak Njedir.
Penelitian ini dilakukan di Rujak Njedir lebih tepatnya di Kota Batu. Metode pengambilan sampel ini yaitu dengan cara accidental sampling yang merupakan teknik penentuan sampel yang berdasarkan dengan kebetulan atau siapa saja yang bertemu dengan peneliti bisa dijadikan sebagai sampel, bila dipandang cocok sebagai sumber data. Dikarenakan jumlah sampel dan populasi belum diketahui maka peneliti menggunakan teori Sugiyono yaitu untuk menentukan sampel menggunakan rumus mengalikan jumlah variabel dengan 10. Dari hasil perhitungan maka sampel yang digunakan adalah 50 responden untuk minimum pengambilan datanya, lebih baiknya penulis menggunakan 70 responden. Sumber data yang digunakan pada penelitian adalah data primer dan sekunder. Metode analisis data yang digunakan yaitu menggunakan metode regresi logistik untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen dalam pembelian rujak buah segar.
Dari hasil analisis bahwa profil konsumen dalam keputusan pembelian rujak buah segar di Rujak Njedir didominasi oleh konsumen berjenis kelamin perempuan di umur 21-35 tahun dengan pendidikan terakhir SMA yang memiliki jumlah anggota keluarga sebanyak 4 anggota dan pendapatan per bulan sebesar lebih dari Rp 1.000.000.
Dari hasil analisis regresi logistik diketahui dari total 4 variabel yang diujikan, terdapat 3 variabel menghasilkan nilai Exp(B) yang tinggi, sedangkan 1 rendah. Variabel harga sebesar 2,009, produk sebesar 2,208, promosi sebesar 1,006, dan tempat hanya sebesar 0,264.
Berdasarkan hasil penelitian maka disarankan untuk Rujak Njedir mempertahankan harga dan produk, serta meningkatkan kualitas produk denganmempertahankan kebersihan kemasan. Peneliti selanjutnya dapat melakukan riset lebih lanjut dengan menambah variabel kedalam model dan menambahkan hubungan antara Rujak Njedir dengan kuliner dan sector pariwisata di Kota Batu.
Kata Kunci : Analisis, Keputusan Konsumen, Pembelian Rujak Buah Segar