The Influence of Attitude and Interest Utilizing Fintech as a Financing Alternative: Technology Acceptance Model Approach
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi UMKM dalam penggunaan fintech landing sebagai alternatif pembiayaan dengan menggunakan pendekatan technology acceptance model. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan tipe penelitian eksplanatori. Jumlah sampel untuk penelitian ini berjumlah 100 responden dari UMKM di Malang, teknik pengambilan sampel penelitian ini menggunakan random sampling dengan menggunakan teknik slovin dan pengolahan data menggunakan aplikasi spss. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa persepsi kemudahan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap sikap, persepsi kebermanfaatan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap sikap, sikap memiliki pengaruh positif signifikan terhadap minat, dan minat memiliki pengaruh positif signifikan terhadap keputusan penggunaan fintech.