Pengaruh Influencer Marketing, Brand Image, Product Design, Product Quality Terhadap Purchase Intention di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus pada Brand Erigo di Kota Malang)

Show simple item record

dc.contributor.author Ahmada, Anindita Salasa
dc.date.accessioned 2022-04-23T03:55:22Z
dc.date.available 2022-04-23T03:55:22Z
dc.date.issued 2022-01-12
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/3629
dc.description.abstract Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji Pengaruh Influencer Marketing, Brand Image, Product Design, Product Quality Terhadap Purchase Intention di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus pada Brand Erigo di Kota Malang). Jenis penelitian ini yaitu explanatory research dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah non probability sampling dengan pendekatan purposive sampling. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik penyebaran kuisioner online dengan skala likert yang diberikan kepada responden yang berniat membeli produk dari brand Erigo. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 90 responden. Data penelitian dianalisis menggunakan IBM SPSS software. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa variabel influencer marketing, brand image, product design, product quality berpengaruh secara simultan terhadap purchase intention. Hasil dari penelitian ini juga ditemukan bahwa variabel influencer marketing tidak berpengaruh sebesar 0,540 terhadap purchase intention. Variabel brand image ditemukan berpengaruh sebesar 0,019 terhadap purchase intention. Variabel product design ditemukan berpengaruh sebesar 0,005 terhadap purchase intention. Variabel product quality ditemukan tidak berpengaruh sebesar 0,054 terhadap purchase intention. Berdasarkan hasil analisis ini maka brand Erigo sebaiknya menggunakan influencer marketing dengan daya tarik yang positif dan kuat dan melakukan seleksi kepada calon influencer marketing yang memiliki kredibilitas yang dapat mewakili produk. Kedua, pihak brand Erigo diharapkan untuk meningkatkan kualitas produk Erigo dari segi bahan. Ketiga, pihak brand Erigo diharapkan selalu berusaha menjaga dan meningkatkan citra merek perusahaan terhadap produk yang dimiliki serta diharapkan untuk terus berinovasi dalam desain produknya sehingga meningkatkan nilai beli konsumen untuk membeli produk Erigo, karena desain merupakan salah satu alat yang penting untuk menghadapi derasnya persaingan pasar dalam dunia bisnis. Kata kunci: influencer marketing, brand image, product design, product quality, purchase intention. en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject influencer marketing en_US
dc.subject brand image en_US
dc.subject product design en_US
dc.subject product quality en_US
dc.subject purchase intention en_US
dc.title Pengaruh Influencer Marketing, Brand Image, Product Design, Product Quality Terhadap Purchase Intention di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus pada Brand Erigo di Kota Malang) en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account