Strategi UKM Jam’iyyatul Qurro’ Wal Huffadz dalam Meningkatkan Prestasi Hifdzil Qur’an di Lingkungan Universitas Islam Malang
Abstract
Strategi merupakan salah satu komponen paling penting dalam menjalankan sebuah program tertentu. Sebelum menjalankan sebuah program pengembangan prestasi Hifdzil Qur’an, para pengurus terlebih dahulu merumuskan strategi sebagai pedoman dalam menjalankan program program tersebut. Tercaainya suatu program, tergantung seberapa baiknya mereka merumuskan dan menjalankan strategi itu.
Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui tentang strategi UKM JQH dalam meningkatkan prestasi Hifdzil Qur’an di lingkungan Universitas Islam Malang, dengan menfokuskan pada 2 fokus penelitian, yaitu : pertama Bagaimana Strategi UKM Jam’iyyatul Qurro’ Wal Huffadz dalam Meningkatkan Prestasi Hifdzil Qur’an di Lingkungan Universitas Islam Malang. Dan Apa Saja Hambatan UKM Jam’iyyatul Qurro’ Wal Huffadz dalam Meningkatkan Prestasi Hifdzil Qur’an di Lingkungan Universitas Islam Malang.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dalam penelitian ini ialah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Strategi UKM Jam’iyyatul Qurro’ Wal Huffadz dalam Mengembangkan Prestasi Hifdzil Qur’an di Lingkungan Universitas Islam Malang, dapat disimpulkan bahwa strategi UKM JQH meliputi : membuat jadwal rutinan setoran tambahan yang dilakukan setiap 1 minggu 1 kali kepada asatidz pembimbing yang juga hamilul Qur’an, muroja’ah kepada pengurus UKM JQH sendiri setiap ada waktu luang, pembiasaan latihan MHQ yang meliputi (Tahsin, sambung ayat, mengetahui tata letak ayat dan surat) , pemberian motivasi setiap 2 minggu sekali setelah setoran, apresiasi kepada peraih prestasi dan evaluasi 1 bulan sekali dengan pengurus UKM, pembina UKM dan pimpinan universitas. Yang masing masing di waktu yang berbeda. Sedangkan hambatannya meliputi : faktor pengurus, anggota dan adanya pandemi covid 19.
Kata Kunci : Strategi, Prestasi, Hifdzil Qur’an