dc.description.abstract | Tanaman jagung (Zea mays L.) Merupakan tanaman pangan dan sebagai sumber karbohidrat yang banyak dimanfaatkan oleh masyarakat Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan dosis kombinasi pupuk phosnka dan zinc yang optimum yang mampu meningkatkan produktivitas pertumbuhan dan hasil pada tanaman jagung. Penelitian ini dilaksanakan selama 110 hari setelah tanam dimulai pada 24 Desember 2021 sampai 06 April 2022. Peneltian ini dilaksanakan di lahan petani di Desa Tegalgondo, kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok Faktorial dengan dua factor. faktor pertama: pupuk phonska dengan level yaitu P0: (kontrol) P1: (350 kg/ha), P2: (450 kg/ha), P3: (550 kg/ha) dan faktor kedua pemberian pupuk Zinc (EDTA – ZnNa2) dengan level yaitu: M0 : (Kontrol) M1 : (5 mg), M2 : (10 mg), M3 : (15 mg). Dari kedua faktor terdapat 16 kombinasi setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali dengan menggunakan 3 sampel pada setiap perlakuan. Hasil penelitian ini menunjukan pemberian pupuk phonska dan zinc secara umum menunjukkan adanya interaksi pada pertumbuhan dan hasil tanaman jagung terlihat pada parameter bobot brangkasan basah, bobot brangkasan kering, bobot biji pertanamam dan bobot biji perhektar. Pemberian pupuk kombinasi yang terbaik terdapat Pada perlakuan P3M1 (550 kg/ha pupuk phonska dan 5 mg pupuk zinc) pada proses pertumbuhan hasil tanaman jagung, yaitu mengahasilkan 5,12 ton/ha.
Kata kunci : Jagung Bisi 2 F1, Pupuk Phonska dan Zinc | en_US |