dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Product Placement, Brand Awareness dan Brand Image Terhadap Minat Beli Produk Scarlett (Studi Kasus Pada Drama Korea Today’s Webtoon Dikalangan Mahasiswa S1 Unisma). Dalam penelitian ini memiliki tiga variabel bebas yang digunakan yaitu variabel Product Placement, Brand Awareness dan Brand Image serta satu variabel terikat yang digunakan yaitu minat beli. Data penelitian yang dikumpulkan melalui kuesioner dengan menggunakan skala likert 1-5 yang di uji menggunakan SPSS versi 25. Pendekatan penelitian ini bersifat asosiatif dengan maksud untuk menanyakan hubungan antara dua variabel atau lebih. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan metode purposive sampling sebagai teknik pengambilan sampel. Sebanyak 90 responden terpilih sebagai sampel untuk penelitian ini. Hasilnya menunjukkan bahwa variabel Product Placement, Brand Awareness, dan Brand Image berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli secara simultan. variabel Product Placement berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli secara parsial, variabel Brand Awareness berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli secara parsial, variabel Brand Image berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli secara parsial.
Kata kunci: Product Placement, Brand Awareness, Brand Image, Minat Beli. | en_US |