Pengaruh Net Profit Margin, Return On Asset, dan Operating Profit Margin Terhadap Pertumbuhan Laba (Studi pada PT Unilever TBK Tahun 2015-2022)
Abstract
Berdirinya sebuah perusahaan bertujuan untuk memperoleh laba, setiap perusahaan pasti menginginkan adanya pertumbuhan pada laba setiap tahunnya, tetapi laba dalam perusahaan tidak selamanya selalu meningkat tergantung dari hasil penjualan yang diperolehnya. Dengan pertumbuhan laba yang tidak dapat dipastikan akan naik turunnya maka diperlukan analisis dalam memprediksi pertumbuhan laba yang nantinya akan berguna dalam pengambilan keputusan dalam berinvestasi. Oleh karena itu, dengan menggunakan rasio profitabilitas yang berfokus mengukur laba dan diperkirakan mampu untuk memprediksi pertumbuhan laba. Diuji dengan menggunakan Net Profit Margin (NPM), Return On Assets (ROA), dan Operating Profit Margin (OPM) sebagai variabel yang menunjukkan kinerja keuangan perusahaan terhadap pertumbuhan laba. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh variabel Net Profit Margin, Return On Assets , dan Operating Profit Margin terhadap Pertumbuhan Laba.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan pada PT. Unilever Tbk tahun 2015-2022. Teknik pemilihan sampel menggunakan teknik sampel jenuh yaitu diperoleh sebanyak 32 sampel. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa net profit margin berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba sedangakan return on asset dan operating profit margin tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba. Secara simultan net profit margin, return on asset dan operating profit margin berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba.
Kata Kunci: Net Profit Margin, Return On Assets , Operating Profit Margin, Pertumbuhan Laba