dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa kuat pengaruh physical evidence, people dan process terhadap kepuasan pelanggan pada Rizky Halimah Salon yang berada di Desa Bucor Kulon Kecamatan Pakuniran Kabupaten Probolinggo. Dengan penelitian ini penulis menggunakan pendekatan kuantitatif Maka penulis menggunakan variabel physical evidence, people dan process sebagai variabel bebas sementara variabel kepuasan pelanggan digunakan sebagai variabel terikat. Metode pengumpulan data yang di gunakan ialah metode sampling non-probability, dalam metode sampel ini harus akurat atau sesuai dengan tujuan penelitian. Dengan penelitian kuantitatif ini peneliti mengumpulka data yang disebarkan menggunakan kuesioner. Data primer yang di peroleh dari kuesioner selanjutnya akan di olah menggunakan aplikasi SPSS versi 27. Dalam hasil ini menunjukkan bahwa (1) Physical evidence, people, dan prcess terhadap kepuasan pelanggan berpengaruh signifikan secara bersama-sama. (2) Physical evidence tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. (3) People tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. (4) Process berpengaruh signifikan atau simultan terhadap kepuasan pelanggan.
Kata Kunci: Physical Evidence, People, Process, Kepuasan Pelanggan | en_US |