Pengaruh Fee Audit, Rotasi KAP dan Reputasi Auditor Terhadap Kualitas Audit di Bursa Efek Indonesia (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2018)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh fee audit, rotasi KAP dan
reputasi auditor terhadap kualitas audit pada perusahaan manufaktur yang terdaftar
di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2015-2018. Penelitian ini menggunakan 22
sampel perusahaan yang memenuhi kriteria dalam penelitian ini. Metode
pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling yaitu teknik
pengambilan sampel dengan pertimbangan tertentu. Data penelitian diperoleh dari
laporan tahunan perusahaan yang sudah diaudit oleh auditor independen. Jenis
penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan data yang digunakan adalah data
sekunder. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier
berganda. Dari kriteria yang sudah ditetapkan diperoleh sampel data 22 perusahaan
manufaktur dengan periode pengujian selama empat tahun sehingga sampel yang
diperoleh sejumlah 88 data. Hasil dari penelitian ini menujukkan bahwa fee audit
tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit, sedangkan rotasi KAP dan
reputasi auditor berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit.
Collections
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Pengaruh Profitabilitas, Leverage, Kompleksitas Operasi, Reputasi KAP, dan Komite Audit pada Audit Delay pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019
Yamashida, Muhammad Alifuddin Radinahdi (Universitas Islam Malang, 2020-07-25)Ketepatan waktu dalam penyusunan laporan keuangan mempengaruhi nilai laporan keuangan perusahaan dan keterlambatan dalam penyampaian laporan keuangan akan berpengaruh bagi para pengguna laporan keuangan dalam mengambil ... -
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Audit Delay Dengan Reputasi Kantor Akuntan Publik Sebagai Variabel Moderasi pada Perusahaan Manufaktur yang Terpublikasi di Bursa Efek Indonesia
Bagas, Fauzan Gymnastiar (Universitas Islam Malang, 2024-06-12)ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh audit tenure, profitabilitas dan opini audit terhadap audit delay yang dimoderasi oleh reputasi kantor akuntan publik pada perusahaan manufaktur yang terdaftar ... -
Pengaruh Risiko Audit dan Fee Audit Terhadap Kualitas Audit Dengan Pengalaman Kerja Sebagai Moderasi ( Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Malang )
Dwi, Kumalasari (Universitas Islam Malang, 2024-02-13)Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh risiko audit dan fee audit terhadap kualitas audit dengan pengalaman kerja sebagai pemoderasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif ...