Pengaruh Penggunaan Tepung Limbah Organik Rumah Makan dalam Pakan terhadap Konsumsi Pakan dan Konversi Pakan pada Ayam Joper

Dalam rangka peningkatan layanan dan perbaikan sistem, mohon maaf untuk sementara waktu Repositori UNISMA tidak dapat diakses secara optimal.

Show simple item record

dc.contributor.author Ridho, Moh
dc.date.accessioned 2023-04-12T04:49:00Z
dc.date.available 2023-04-12T04:49:00Z
dc.date.issued 2023-01-19
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/7080
dc.description.abstract Penelitian ini dilaksanakan dikandang ayam milik Dr. Ir. Usman Ali, M.P yang bertempat di Jl. Tirtomulyo no. 64 Desa Landungsari, Kecamatan Dau, Kota Malang. Tujuan penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan tepung limbah organik rumah makan terhadap konsumsi pakan dan konversi pakan pada ayam Joper umur ±2 bulan. Bahan pakan yang digunakan berupa jagung, bekatul, konsentrat, dan tepung limbah organik rumah makan. Metode yang digunakan adalah metode percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan, tiap perlakuan terdiri dari 5 ekor ayam Joper. Perlakuan yang diberikan adalah P0 = 100% pakan buatan pabrik, P1 = jagung 35%, bekatul 25% dan konsentrat 40%, P2 = jagung 35%, bekatul 25% dan LORM 20% pengganti konsentrat, P3 = jagung 35%, bekatul 25% dan LORM 40% pengganti konsentat, P4 = jagung 35%, bekatul 25% dan LORM 60% pengganti konsentrat. Variabel yang diamati pada penelitian ini adalah konsumsi pakan dan konversi pakan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan tepung limbah organik rumah makan berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap konsumsi pakan dan konversi pakan pada ayam Joper. Data yang sudah dianalisis ragam dan dilanjut Uji BNT untuk mengetahui perbandingan antar perlakuan. Adapun hasil dapat diperoleh nilai rata-rata konsumsi pakan P0 = 58,22 g/ekor/hari; P1 = 56,73 g/ekor/hari; P2 = 55,12 g/ekor/hari; P3 = 54,27 g/ekor/hari; P4 = 53,49 g/ekor/hari. Dari hasil diperoleh nilai rata-rata konversi pakan P0 = 3,86; P1 = 3,57; P2 = 3,52; P3 = 3,47; P4 = 3,45. Disimpulkan bahwa penggunaan LORM sebagai pengganti konsentrat dalam pakan berpengaruh sangat nyata terhadap konsumsi pakan dan konversi pakan ayam Joper. Penggunaan LORM dalam pakan 60% pengganti konsentrat menghasilkan konversi pakan yang rendah yaitu 3,45. Untuk memperoleh konversi pakan terbaik disarankan menggunakan LORM 60% pengganti konsentrat sebagai sumber protein pada ayam Joper. Disarankan untuk penelitian selanjutnya menguji kualitas daging ayam Joper dalam pakan LORM. Kata Kunci : Pengaruh, Tepung Limbah Organik Rumah Makan, Pakan, Konsumsi Pakan dan Konversi Pakan pada Ayam Joper en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Peternakan en_US
dc.subject Pengaruh en_US
dc.subject Tepung Limbah Organik Rumah Makan en_US
dc.subject Pakan en_US
dc.subject Konsumsi Pakan en_US
dc.subject Konversi Pakan en_US
dc.subject Ayam Joper en_US
dc.title Pengaruh Penggunaan Tepung Limbah Organik Rumah Makan dalam Pakan terhadap Konsumsi Pakan dan Konversi Pakan pada Ayam Joper en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account