Pengaruh Rasio Profitabilitas, Rasio Leverage Dan Firm Size Terhadap Return Saham Perusahaan Food And Beverage Yang Terdaftar Di Bei Periode 2017-2019
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Rasio Profitabilitas, Rasio
Leverage dan Firm Size terhadap Return Saham. Populasi dalam penelitian ini
adalah Perusahaan Food and Beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling.
Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 12 perusahaan. Teknik analisis yang
digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Rasio Profitabilitas, Rasio
Leverage dan Firm Size secara simultan berpengaruh terhadap Return Saham (2)
Rasio Profitabilitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap
Return Saham (3) Rasio Leverage secara parsial berpengaruh positif dan
signifikan terhadap Return Saham (4) Firm Size secara parsial berpengaruh positif
dan tidak signifikan terhadap Return Saham