Analisa Faktor Internal Dan Faktor Eksternal Terhadap Minat Mahasiswa Dalam Berwirausaha ( Studi Pada Mahasiswa FEB Universitas Islam MalangAngkatan 2016)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor internal dan faktor
eksternal terhadap minat berwirausaha. Objek penelitian ini adalah mahasiswa
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang khususnya bidang
manajemen dan akuntansi dengan jumlah sampel 90 mahasiswa dengan catatan
yang telah mengambil matakuliah kewirausahaan. Teknik pengambilan sampel
menggunakan Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket
dan alat analisis data. Berdasarkan hasil analisis penelitian parsial faktor internal
berpengaruh signifikan terhadap minat berwirausaha mahasiswa dengan nilai
koefisien beta 0,467 dan sig.0,000. Sedangkan secara parsial faktor eksternal
berpengaruh signifikan terhadap minat berwirausaha mahasiswa dengan nilai
koefisien beta faktor eksternal sebesar 0,366 dan sig.0,000. Secara simultan faktor
internal dan eksternal berpengaruh signifikan terhadap minat berwirausaha
mahasiswa dengan nilai koefisien beta 87.591 dan sig.0,000.