Pengaruh Perendaman Telur Puyuh Konsumsi dalam Berbagai Konsentrasi Liquid Smoke dan Lama Penyimpanan terhadap pH dan Total Bakteri

Show simple item record

dc.contributor.author Muzadi, Iqbal Wahid
dc.date.accessioned 2022-09-19T03:13:48Z
dc.date.available 2022-09-19T03:13:48Z
dc.date.issued 2022-08-23
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5347
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh perendaman telur puyuh konsumsi pada berbagai konsentrasi liquid smoke dan lama penyimpanan terhadap nilai pH dan total bakteri. Materi yang digunakan adalah telur puyuh umur 1 hari 48 butir (10-12 g), liquid smoke, aquades. Metode percobaan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial dengan 2 perlakuan 4 ulangan. Faktor (A) Konsentrasi (%) meliputi K0=0, K1=10, K2=15, K3=20. Faktor (B) Penyimpanan (hari) meliputi P1=14, P2=24, P3=34. Variabel yang diamati pH kuning, putih dan total bakteri. Data yang diperoleh dianalisis ragam ANOVA, jika berpengaruh maka diuji BNT. Hasil analisis ragam konsentrasi liquid smoke, lama penyimpanan berpengaruh sangat nyata (P<0,01), interaksi kedunaya berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap pH kuning. Nilai rataan pH kuning pada konsentrasi K0=6,98b, K1=6,32a, K2=6,39a, K3=6,48ab, pada penyimpanan P1=6,24a, P2=6,42a, P3=6,98b, pada interaksi K0P1=6,50b, K0P2=6,68b, K0P3=7,78c, K1P1=5,95a, K1P2=6,28ab, K1P3=6,73b, K2P1=6,13ab, K2P2=6,35ab, K2P3=6,70b, K3P1=6,38b, K3P2=6,38b, K3p3=6,70b. Hasil analisis ragam konsentrasi liquid smoke, lama penyimpanan, dan interaksi keduanya berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap pH putih. Nilai rataan pH putih pada konsentrasi K0=8,02b, K1=7,58a, K2=7,53a, K3=7,58a, pada penyimpanan P1=7,29a, P2=7,39a, P3=8,35b, pada interaksi K0P1=7,63b, K0P2=7,45ab, K0P3=8,98d, K1P1=7,35ab, K1P2=7,25ab, K1P3=8,15c, K2P1=7,13a, K2P2=7,30ab, K2P3=8,15c, K3P1=7,08a, K3P2=7,55b, K3P3=8,13c. Hasil analisis ragam konsentrasi liquid smoke, lama penyimpanan, dan interaksi keduanya tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap total bakteri. Kesimpulan penelitian ini konsentrasi 15% dapat mempertahankan pH kuning, putih telur puyuh serta menekan pertumbuhan bakteri hingga 34 hari penyimpanan. Saran penelitian ini perlu dilakukan penelitian lanjut mengenai penelitian susut bobot telur, rongga udara dan cemaran bakteri pathogen seperti E. coli, Salmonella sp. Kata kunci : Telur Puyuh, Liquid Smoke, pH Kuning, pH Putih, Total Bakteri.   en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Peternakan en_US
dc.subject Telur Puyuh en_US
dc.subject Liquid Smoke en_US
dc.subject pH Kuning en_US
dc.subject pH Putih en_US
dc.subject Total Bakteri en_US
dc.title Pengaruh Perendaman Telur Puyuh Konsumsi dalam Berbagai Konsentrasi Liquid Smoke dan Lama Penyimpanan terhadap pH dan Total Bakteri en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account