Pengaruh Lingkungan Kerja, Pelatihan, Motivasi, dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Tata Usaha Sekretariat Daerah Kabupaten Malang
Abstract
Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh
Lingkungan Kerja, Pelatihan, Motivasi, dan Komitmen Organisasi terhadap
Kinerja Pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten Malang bagian Tata Usaha.
Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai bagian Tata Usaha Sekretariat
Daerah Kabupaten Malang yang berjumlah 46 orang dengan metode sampel
jenuh (sampel sensus). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif
dengan teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda
menggunakan aplikasi SPSS ver.16.
Hasil penelitian membuktikan bahwa variabel Lingkungan Kerja,
Pelatihan, Motivasi Kerja dan Komitmen Organisasi secara simultan dan parsial
berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai Bagian Tata Usaha Sekretariat
Daerah Kabupaten Malang. Adjusted R2
sebesar 0,598 dapat dijelaskan bahwa
59,8% Kinerja pegawai bagian Tata Usaha Sekretariat Kabupaten Malang mampu
dijelaskan oleh variabel Lingkungan kerja, Pelatihan, Motivasi Kerja dan
Komitmen organisasi dan 40,2% disebabkan oleh variabel lain yang tidak diamati.