Pengaruh Gaya Kepemimpinan, Beban Kerja dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Pegawai (Studi Kasus Pegawai PPNPN Kantor BPN Kabupaten Malang)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan, beban kerja dan stres kerja terhadap kinerja pegawai PPNPNKantor BPN Kabupaten Malang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 79 pegawai dengan menggunakan teknik sampel jenuh. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif yang menggunakan analisis regresi linier berganda. Pengujian data yang digunakan adalah Uji F dan Uji t. Berdasarkan hasil pengujian Uji F model memenuhi goddness of fit, sehingga layak digunakan untuk analisis selanjutnya. Sedangkan, berdasarkan hasil pengujian Uji t variabel gaya kepemimpinan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai PPNPN Kantor BPN Kabupaten Malang,variabel beban kerja dan stres kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai PPNPN Kantor BPN Kabupaten Malang.
Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Beban Kerja, Stres Kerja dan Kinerja Pegawai