Pengaruh Kepercayaan, Kenyamanan, dan Persepsi Risiko Terhadap Keputusan Pembelian Online Melalui Tiktok Shop dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Mahasiswa Universitas Islam Malang)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepercayaan, kenyamanan, dan persepsi risiko terhadap keputusan pembelian online melalui tiktok shop dalam perspektif ekonomi Islam, dengan menggunakan metode regresi linier berganda. Sampel penelitian ini berjumlah 108 mahasiswa dari Universitas Islam Malang, yang dipilih dengan menggunakan rumus Slovin. Data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan perangkat lunak SPSS, melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, analisis regresi linier berganda, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan, variabel kepercayaan (X1), kenyamanan (X2), dan persepsi risiko (X3) berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian online (Y) melalui tiktok shop dalam perspektif ekonomi Islam. Secara lebih spesifik, kepercayaan (X1), kenyamanan (X2), dan persepsi risiko (X3) juga memiliki pengaruh parsial yang signifikan terhadap keputusan pembelian online (Y) melalui tiktok shop dalam perspektif ekonomi Islam.
Kata kunci: kepercayaan, kenyamanan, persepsi risiko, keputusan pembelian