Pengaruh Pemberian Jenis Pupuk Kandang dan Dosis Eco Enzyme terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto)

Dalam rangka peningkatan layanan dan perbaikan sistem, mohon maaf untuk sementara waktu Repositori UNISMA tidak dapat diakses secara optimal.

Show simple item record

dc.contributor.author Virahana, Aisyah Izza
dc.date.accessioned 2022-09-09T01:42:03Z
dc.date.available 2022-09-09T01:42:03Z
dc.date.issued 2022-07-07
dc.identifier.uri http://repository.unisma.ac.id/handle/123456789/5192
dc.description.abstract Tanaman mentimun adalah salah satu tanaman sayuran semusim yang merambat dan termasuk dalam keluarga Cucurbitaceae. Ada banyak jenis mentimun, salah satunya adalah mentimun jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto). Jenis mentimun ini mempunyai beberapa kelebihan, diantaranya: ukuran lebih panjang, bentuk buahnya ramping, daging buah lembut, warna lebih hijau, rasa lebih manis, lebih renyah, serta kadar air lebih sedikit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jenis pupuk kandang dan dosis eco enzyme terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman mentimun jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto). Penelitian dilaksanakan pada bulan Desember 2021 - Februari 2022 di Dusun Sekar Putih, Desa Pendem, Kota Batu, dengan menggunakan rancangan percobaan RAK Faktorial yang terdiri atas 2 faktor, Faktor pertama adalah jenis pupuk kandang, yang terdiri dari: P1 = Pupuk Kandang Sapi, P2 = Pupuk Kandang Kambing, dan P3 = Pupuk Kandang Ayam, dan Faktor kedua adalah dosis eco enzyme, yang terdiri dari: E1 = 6,57 ml, E2 = 13,14 ml, dan E3 = 19,17 ml. Penelitian ini terdiri dari 9 perlakuan dengan 3 ulangan, sehingga didapat 27 unit percobaan dan setiap unit percobaan terdapat 8 tanaman. Analisis data menggunakan Anova 5%, jika hasil nyata dilanjut dengan BNJ 5%. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat interaksi antara pemberian jenis pupuk kandang dan dosis eco enzyme terhadap bobot buah perhektar, pada kombinasi P1E1 menunjukkan hasil yang baik dengan rataan 23,59 ton ha-1, pada kombinasi P2E1 dengan rataan 27,09 ton ha-1, dan pada kombinasi P3E1 dengan rataan 19,22 ton ha-1. Pemberian 3 jenis pupuk kandang pada bobot buah perhektar menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata antara satu dan lainnya. Pengaplikasian 3 dosis eco enzyme pada bobot buah perhektar menunjukkan bahwa 0,5 DA (E1) memberikan hasil yang paling baik dan efisien. Kata Kunci : Pengaruh Pemberian Jenis Pupuk Kandang, Dosis Eco Enzyme, Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto) en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Universitas Islam Malang en_US
dc.subject Pertanian en_US
dc.subject Agroteknologi en_US
dc.subject Pengaruh Pemberian Jenis Pupuk Kandang en_US
dc.subject Dosis Eco Enzyme en_US
dc.subject Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto) en_US
dc.title Pengaruh Pemberian Jenis Pupuk Kandang dan Dosis Eco Enzyme terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Mentimun Jepang (Cucumis sativus L. Var Roberto) en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Kolom Pencarian


Browse

My Account