Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Bengkel Sumber Agung Tlogomas (Studi Kasus Pada Konsumen Sumber Agung Tlogomas No.30 Malang)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan
yang terdiri dari variabel reliability, responsiveness, assurance, empathy dan tangible
terhadap kepuasan konsumen di bengkel Sumber Agung Tlogomas secara silmutan dan
parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen bengkel Sumber Agung atau
konsumen yang pernah menggunakan jasa Sumber Agung. Jumlah sampel diperoleh dengan
menggunakan perhitungan Slovin sebanyak 77 responden dengan menggunakan metode non
probability sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis
deskriptif dan analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS 2.0. Dari hasil
penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan secara parsial dan simultan berpengaruh
positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen di Bengkel Sumber Agung