Pengaruh Brand Equity, Kreativitas Iklan, Kepuasan Konsumen, Terhadap Keputusan Pembelian Online di Shopee (Studi Kasus Mahasiswa Feb Unisma Angkatan Tahun 2019)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Brand Equity, Periklanan Kreativitas, Kepuasan Konsumen, Terhadap Keputusan Pembelian Online di Shopee Studi Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang, Angkatan 2019. Dengan sampel aktif yang digunakan dalam penelitian ini, 90 mahasiswa aktif dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang angkatan 2019. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan brand equity tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Shopee. Kreativitas periklanan tidak berpengaruh pada keputusan pembelian di Shopee. Kepuasan konsumen berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Shopee kata kunci: Brand Equity, Kreativitas Iklan, Kepuasan Konsumen