Pengaruh Celebrity Endorser, Harga Produk, dan Electronic Word of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian pada Produk Minuman Sprite
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh celebrity endroser, harga produk, dan electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian pada produk minuman sprite. Penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang angkatan 2019. Sedangkan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling dengan menggunakan rumus slovin sehingga ada 90 sampel. Data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan angket kuisioner. Pendekatan evaluasi rekaman yang digunakan adalah uji instrumen: uji validitas dan reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi konvensional: uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas, analisis regresi linier berganda, uji spekulasi: uji simultan, uji parsial dan koefisien determinasi.
Dari hasil penelitian secara parsial diperoleh hasil bahwa celebrity endorser tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian , harga produk tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, dan electronic word of mouth berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian. Sedangkan secara simultan celebrity endorser, harga produk, dan electronic word of mouth berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian.
Kata Kunci : Celebrity Endorser, Harga Produk, Electronic Word Of Mouth, Keputusan Pembelian