Pengaruh Kualitas Sumber Daya Manusia, Profesionalisme Kerja dan Komitmen Terhadap Kinerja Pegawai (Studi pada Kantor Kecamatan Bancar Kabupaten Tuban)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas sumber daya manusia, profesionalisme kerja dan komitmen terhadap kinerja pegawai pada kantor Kecamatan Bancar Kabupaten Tuban. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan yaitu regresi linier berganda. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan sampel jenuh dengan jumlah sampel 33 pegawai keseluruhan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel kualitas sumber daya manusia, profesionalisme kerja, dan komitmen berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Dan terdapat pengaruh secara parsial antara pengaruh kualitas sumber daya manusia, profesinalisme kerja, dan komitmen terhadap kinerja pegawai.
Kata kunci: kualitas sumber daya manusia, profesionalisme kerja, komitmen, kinerja pegawai